Dalam 2 Hari, Seven Clean Seas Bersihkan 7 Ton Sampah Plastik di Sungai Hangus Tanjungpinang

KEPRI47 Dilihat
Seven Clean Seas
Seven Clean Seas bersama relawan usai mengumpulkan sampah diseputar sungai hangus, lembah purnama, bukit Bestari, kota Tanjungpinang.

Tanjungpinang,Sidaknews.com – Upaya pelestarian lingkungan pesisir kembali digiatkan di Kota Tanjungpinang. Dalam aksi bersih-bersih yang berlangsung selama dua hari, pegiat lingkungan dari Seven Clean Seas bersama puluhan relawan berhasil mengangkat sekitar 7 ton sampah plastik dari bibir Sungai Hangus, Kelurahan Bukit Bestari.

Koordinator Seven Clean Seas wilayah Tanjungpinang-Bintan, Yudi, menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan pada 30–31 Juli 2025. “Selama dua hari, kami bersama para relawan berhasil mengumpulkan lebih dari 7 ton sampah kiriman yang menumpuk di area pesisir. Kegiatan semacam ini rutin dilakukan hingga empat kali dalam seminggu,” ujarnya, Kamis (31/7).

Sampah Plastik
Sampah Plastik

Yudi menambahkan, program bersih-bersih pantai ini juga melibatkan kerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) serta sejumlah hotel di wilayah Tanjungpinang-Bintan. Kolaborasi ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran bersama dalam menjaga kelestarian pantai dan laut.

Sebagian besar sampah yang dikumpulkan berupa limbah plastik sekali pakai, yang dinilai berbahaya bagi ekosistem laut. “Plastik tidak dapat terurai dan lama-kelamaan menjadi mikroplastik yang bisa mencemari habitat ikan. Ikan yang terpapar mikroplastik tentu tidak sehat dan dapat berdampak pada rantai makanan,” jelas Yudi.

Setelah terkumpul, seluruh sampah dibawa ke tempat penyortiran sebelum akhirnya dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Ganet.

Farid, salah seorang warga setempat, menyampaikan rasa syukurnya atas kegiatan tersebut. “Pantai jadi terlihat lebih bersih. Semoga masyarakat sekitar semakin peduli dan ikut menjaga kebersihan lingkungan,” katanya.

Aksi kolaboratif ini diharapkan menjadi langkah nyata untuk mengurangi pencemaran plastik di kawasan pesisir serta menjaga ekosistem laut agar tetap lestari. (Cus)

Komentar