
Tapanuli Selatan,Sidaknews.com – Pembangunan jalan kabupaten di Kelurahan Tapian Nauli, Kecamatan Angkola Selatan, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) akhirnya rampung dikerjakan oleh Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Rabu (19/10/2025).
Kabar selesainya pembangunan ini disampaikan oleh Lurah Tapian Nauli, Sarifuddin Telambanua, SH, kepada wartawan, Kamis (23/10/2025). Ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bupati Tapanuli Selatan, H. Gus Irawan Pasaribu, SE, Ak, MM, CA, serta Kepala Dinas PUPR Tapsel, Fachri Ananda Harahap, atas terealisasinya pembangunan infrastruktur di wilayahnya.
“Puji Tuhan, kini akses jalan kami sudah mulus dan baik. Anak-anak kami yang hendak berangkat ke sekolah pun bisa lebih cepat dan nyaman sampai ke tujuan,” ujar Sarifuddin dengan rasa syukur.
Ia menuturkan, proses pembangunan jalan tersebut turut diawasi langsung oleh pihak kelurahan untuk memastikan hasilnya sesuai dengan kebutuhan masyarakat. “Kami ikut turun langsung ke lapangan agar pembangunan berjalan optimal dan bermanfaat bagi warga,” tambahnya.
Senada dengan lurah, Masida Ginting (50), salah seorang warga Tapian Nauli, juga menyampaikan rasa syukur atas terealisasinya pembangunan yang telah lama dinantikan masyarakat.
“Puji Tuhan, akhirnya jalan di kelurahan kami kini sudah mulus. Sudah lama kami menunggu momen ini, dan syukurlah tahun 2025 menjadi tahun terwujudnya harapan itu,” ungkapnya penuh haru.
Menurut Masida, dengan kondisi jalan yang kini sudah baik, akses warga menuju Pekan Simarpingan setiap minggu menjadi jauh lebih mudah. Ia pun berharap perhatian pemerintah daerah terus berlanjut untuk pembangunan infrastruktur lainnya di kawasan Angkola Selatan.
Sementara itu, Camat
Angkola Selatan, Dody Kurniawan Siregar, SAP, MM, juga menyampaikan apresiasinya kepada Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Selatan, H. Jaffar Syahbuddin Ritonga, MBA, DBA, atas perhatian terhadap pembangunan infrastruktur di wilayahnya.
“Peningkatan jalan di Kelurahan Tapian Nauli ini akan berdampak besar bagi masyarakat, khususnya dalam memperlancar mobilitas, meningkatkan perekonomian, serta mendukung sektor pertanian dan perkebunan,” ujar Dody.
Dengan selesainya proyek ini, masyarakat Tapian Nauli kini dapat menikmati infrastruktur yang lebih layak dan menunjang aktivitas ekonomi di kawasan selatan Tapanuli Selatan. (Saipul Bahri Siregar)












Komentar