Polisi Bongkar Fakta Kasus Begal Viral di Bogor: Ternyata Hanya Rekayasa

Poto1Bogor – Sebuah kabar pembegalan yang sempat membuat heboh warganet akhirnya terungkap sebagai cerita palsu. Polsek Cibungbulang, Polres Bogor, memastikan bahwa peristiwa yang diklaim sebagai aksi begal itu hanyalah rekayasa dari pelapor sendiri.

Kisah ini bermula dari video yang beredar luas di media sosial. Dalam video tersebut, seorang pria berinisial TN mengaku menjadi korban pembegalan di Jalan Raya Galuga, Cibungbulang. Ia bahkan mendetailkan kronologinya, seolah-olah dirinya dihadang empat pelaku yang mengendarai dua motor, lalu merampas kendaraan dan tas miliknya. Dikutif dari laman: Tribratanews.

Namun, kebenaran mulai terkuak setelah Kapolsek Cibungbulang Kompol M. Heri Hermawan bersama Danramil Kapten Chk. Mulyana membentuk tim gabungan untuk menelusuri lokasi kejadian. Dalam waktu singkat, tim Reskrim berhasil menemukan keberadaan TN dan melakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Dari hasil interogasi, TN akhirnya mengakui bahwa dirinya tidak pernah menjadi korban begal. Ia membuat cerita palsu lantaran motornya sudah digadaikan, sementara ia takut dimarahi oleh istrinya jika mengaku jujur.

Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto, S.H., S.I.K., M.Si menegaskan bahwa pihak kepolisian akan menindak setiap laporan masyarakat dengan serius, namun juga mengimbau agar warga tidak sembarangan membuat atau menyebarkan berita bohong.

“Kepolisian terus berkomitmen menjaga keamanan serta menindaklanjuti laporan masyarakat dengan teliti. Kami mengingatkan agar masyarakat lebih bijak dalam menerima dan menyebarkan informasi,” ujarnya, Minggu (24/8/2025).

Kasus ini menjadi contoh nyata bagaimana berita hoaks dapat menimbulkan keresahan publik. Masyarakat diharapkan lebih berhati-hati dalam menyampaikan informasi, khususnya di media sosial, agar tidak menyesatkan atau menimbulkan kepanikan. (*)